Saturday, October 29, 2011

Cara Mengganti Boot Screen Windows

Bookmark and Share


Boot screen adalah tampilan pada windows pada saat melakukan booting. Pada windows XP, gambarnya berupa logo Windows XP dengan background hitam. Bosen dengan tampilan Boot screen yang itu-itu aja? Ganti aja dengan bootscreen yang lain, atau juga bisa membuat sendiri bootscreen nya dengan gambar apapun. Mau bikin bootscreen dengan fotomu sendiri juga bisa.

Gimana caranya? Gampang banget bro. Tinggal pake aja program untuk membuat bootscreen, salah satunya TuneUP Utilities. Software ini memiliki bermacam fungsi, salah satunya untuk mengganti bootscreen dan membuat sendiri bootscreen semaumu. Download dulu programnya disini.

Setelah di download, install dan buka programnya. Masuk ke 'Customize Windows', pada 'TuneUP Styler' pilih yang "Change boot screen". Disitu sudah ada boot screen default dari Windows XP. Untuk menambah boot screen, klik Add --> Load boot screen from file (jika sudah memiliki file boot screen nya). Jika tidak punya file boot screen nya, bisa bikin sendiri dengan memilih menu 'New Screen'. Pilih 'Open Image' Untuk memilih gambar yang akan dijadikan boot screen. kemudian bisa di edit sesuai selera.
Kalau sudah selesai, klik 'save boot screen'. Tuliskan judul boot screen yang baru dibuat, dan nama pembuat nya. klik ok dan tunggu beberapa saat, maka boot screen yang baru dibuat akan muncul pada daftar di halaman utama. Untuk menginstall, Pilih boot screen nya dan klik 'Install'. Maka pada saat komputermua melakukan booting, akan muncul boot screen seperti yang kamu buat.
Buat yang ingin menggunakan boot scren yang sudah ada, bisa didownload di post berikutnya.
Good Luck ^-^

No comments:

Post a Comment

video games games game download video game pc games pc games download